KSM Dibuka, Menag Yaqut Pamer Keunggulan Madrasah, Melebihi Sekolah Umum

KSM Dibuka, Menag Yaqut Pamer Keunggulan Madrasah, Melebihi Sekolah Umum
Menag Yaqut Cholil Qoumas membuka KSM dan menyatakan madrasah sekarang lebih unggul dibandingkan sekolah umum. Foto Kemenag

Sebelumnya, Dirjen Pendidikan Islam Ali Ramdhani melaporkan bahwa KSM 2022 adalah gelaran ke-11.

Selain KSM, ada dua kegiatan yang dilakukan secara bersamaan, yaitu Madrasah Young Reseacher Supercamp (MYRES) dan Ekspo Hasil Riset Madrasah.

"Tidak kurang dari 374 peserta yang akan berkompetisi dalam acara yang diselenggarakan pada 10-14 Oktober 2022. Selain itu, ada 36 inovasi hasil penelitian paling unggul dari 9.220 siswa madrasah se-Indonesia," kata Dhani, sapaan akrabnya.

Tujuan dari acara ini, lanjut Dhani, adalah meningkatkan mutu pendidikan sains di madrasah secara komprehensif dan integratif. Dengan demikian, tidak berlebihan jika Kemenag menaruh harapan besar kepada para peserta KSM 2022. 

"Dari madrasah tidak sekadar lahir ilmuan dan cendikiawan yang memahami ajaran keislaman yang memadai, tetapi juga lahir ilmuan dan cendikiawan yang memiliki penguasaan sains yang kokoh," pungkas Dhani. (esy/jpnn)

Menag Yaqut Cholil Qoumas membuka KSM dan menyatakan madrasah sekarang lebih unggul dibandingkan sekolah umum.


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News