Kupu-kupu Dari 11 Spesies Disebar

Kupu-kupu Dari 11 Spesies Disebar
Kupu-kupu Dari 11 Spesies Disebar
Nantinya juga, sambung Sudirman, taman kupu-kupu tersebut juga akan menjadi taman rekreasi bagi masyarakat kota Palembang. "Belum kita tentukan apakah akan ditarik retribusi bagi pengunjung di taman ini. Tapi ini kita buka untuk umum dan sekarang masih gratis,” katanya.

Selama ini, tambah Sudirman, populasi kupu-kupu di Indonesia mengalami penurunan, khususnya dalam lima tahun terakhir. “Ini terjadi karena polusi udara, karena kupu-kupu ini sangat rentan dengan kondisi udara,"jelasnya.

Kupu-kupu merupakan indikator lingkungan yang mencerminkan kawasan tersebut masih asri. "Kupu-kupu tidak bisa berkembang dikawasan yang telah tercemar polusi,"ungkapnya.

Sementara itu Wali Kota Palembang, H Eddy Santana Putra mengatakan, akan memperluas taman kupu-kupu tersebut di kawasan kecamatan Gandus Palembang.

"Disini ada lahan 10 hektare dan saya optimis ini akan berhasil jadi tempat yang ada perlu diluaskan," katanya.

PALEMBANG--Sekitar 1.000 kupu-kupu dari 11 spesies yang ada di Indonesia, disebar di Taman Kupu-kupu milik Dinas Pertanian, Perikanan dan Kehutanan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News