Lampung Akhirnya Pecah Telur

Lampung Akhirnya Pecah Telur
Lampung Akhirnya Pecah Telur
Prestasi tak kalah gemilang juga ditunjukkan para pesenam Lampung. Senam artistik putra membuktikan sebagai cabang andalan Lampung untuk mendulang medali. Cabang yang dipertandingkan di Sport Center Rumbai, Pekanbaru, ini menyumbang satu emas, satu perak, dan dua perunggu. Dari empat medali itu, tiga di antaranya –satu emas, satu perak, dan satu perunggu– berasal dari Meyusi Ade Putra.    

Emas dipersembahkan Meyusi melalui nomor alat palang sejajar. Dia mengumpulkan nilai 13,975. Perak jatuh ke tangan M. Tri Saputra dari Riau. Perunggu direbut Endriardi (DKI Jakarta). Tri maupun Endriardi sama-sama membukukan nilai 13,475.

Meyusi juga mendonasikan perak dari nomor alat kuda-kuda pelana setelah mengoleksi nilai 12,925. Pada nomor ini, emas disabet pesenam tuan rumah Riau M. Tri Saputra dengan nilai 13,500. Perunggu direbut Yuridistira (Lampung) dengan nilai 12,375.

Meyusi kembali mempersembahkan medali. Kali ini perunggu di nomor palang tunggal. Dia membukukan nilai 12,525. Emas diraih M. Tri Saputra (Riau) dengan nilai 12,675. Lalu perak direbut Endriardi (DKI) dengan nilai 12.591.

PEKANBARU – Kontingen Lampung langsung menyodok ke peringkat tujuh perolehan medali sementara Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII Riau lewat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News