Laporan Terkini COVID-19 di Australia: Sudah Lebih dari 2.000 Orang Tertular

Laporan Terkini COVID-19 di Australia: Sudah Lebih dari 2.000 Orang Tertular
Ilustrasi - Covid-19 (Corona virus disease 2019). Foto: Antara/Dian Hadiyatna/HO

Saat ini ada lebih dari 1.700 tahanan yang ditahan di lembaga pemasyarakatan, yang berada di kota Darwin dan Alice Springs, diantaranya adalah warga Aborigin.

Departemen Kesehatan Australia telah memasukan mereka yang berada dalam tahanan dan warga Aborigin ke dalam kelompok yang dianggap paling berisiko tertular

"Kita sedang menghadapi virus yang menyebar dengan cepat di seluruh dunia," kata 'Corrections Commissioner' Scott McNairn.

"Jadi saya harus memastikan melindungi para tahanan, karyawan, dan setiap pengunjung yang datang ke penjara."

Kemungkinan pembebasan sejumlah tahanan ini dicetuskan beberapa saat setelah pembatasan kunjungan ke penjara.

Mulai hari ini (25/03), kunjungan oleh keluarga dan teman telah dilarang, termasuk kunjungan dari sejumlah organisasi LSM dan relawan.


Lewat situs resmi departemen kesehatan Australia hingga 25 Maret, pukul 6 pagi, ada tambahan 429 orang yang tertular virus corona dalam 24 jam terakhir


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News