Ledakan di Duren Sawit, Kata Kapolda...

jpnn.com - JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Tito Karnavian memastikan ledakan granat yang terjadi di Gedung Multipiranti Graha, Raden Inten, Duren Sawit, Jakarta, Senin (16/11) bukan dilakukan oleh kelompok teroris.
"Ini gedung-gedung pribadi. Kalau pengalaman kami selama ini kelompok teroris tidak menyasar gedung pribadi seperti ini," kata Tito di lokasi, Senin (16/11).
Menurut Tito, aksi pelemparan granat tersebut mengarah kepada persoalan pribadi. "Kecil kemungkinan ke tindak terorisme," ungkapnya.
Dampak ledakan tidak terlalu besar. Ledakan yang terjadi sekitar pukul 03.30 WIB ini hanya menyebabkan kaca di bagian depan gedung tersebut pecah dan merusak enternit.
"Gedung ditutup sampai penyelidikan selesai," ucap Tito. (gil/jpnn)
JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Tito Karnavian memastikan ledakan granat yang terjadi di Gedung Multipiranti Graha, Raden Inten, Duren
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapal Feri Tenggelam di Peraian Penajam, BPBD Bergerak Mengevakuasi Penumpang
- Baliho di Jalan Protokol Pekanbaru Ditertibkan, Menteri Kehutanan Apresiasi Ketegasan Wali Kota
- Sempat Dikira Bangkai Hewan, Mayat Pria di Kampar Bikin Gempar
- Sachrudin Lantik 3.419 PPPK Kota Tangerang, Ini Pesannya
- Beraksi Belasan Kali, Pelaku Pemalakan di Minimarket Palembang Ditangkap
- Ponpes Mambaul Maarif Buka Beasiswa Santri dan Mahasantri