Lepas Cadar, Inara Rusli Trending di Twitter

jpnn.com, JAKARTA - Video istri vokalis Virgoun, Inara Rusli melepas cadar viral di berbagai media sosial.
Nama Inara bahkan menjadi perbincangan hangat hingga trending di Twitter.
Perempuan 30 tahun itu diketahui memutuskan melepas hijab setelah rumah tangganya diterpa konflik.
Rumah tangga Inara berada di ujung tanduk karena masalah perselingkuhan sang suami.
Kini, hubungan Inara dan Virgoun terlihat memburuk. Ditambah lagi, Inara baru-baru ini digugat cerai Virgoun di Pengadilan Agama.
Lantaran kondisi tersebut, Inara tampaknya memilih tidak lagi mengandalkan nafkah dari Virgoun.
Demi menghidupi anak-anaknya, dia pun terpaksa harus kembali bekerja dan memutuskan untuk melepas cadar.
Keputusan Inara ini pun mengundang beragam reaksi dan komentar dari publik.
Melepas cadar demi menghidupi anak-anaknya, istri vokalis Virgoun, Inara Rusli trending di Twitter.
- X Premium Umumkan Fitur Verifikasi Diri Dengan Kartu Identitas Resmi
- Kerap Disindir Ferry Irawan, Venna Melinda Beri Tanggapan Begini
- 3 Berita Artis Terheboh: Ruben dan Jirayut Bermusuhan? Inara Rusli Merasa Bahagia
- Inara Rusli Kini Merasa Lebih Bahagia, Ini Alasannya
- Proses Cerai dari Virgoun, Inara Rusli Merasa Lebih Bahagia
- Virgoun Ngotot Dapat Hak Asuh Anak, Inara Rusli Jawab Begini