LPI Resmi Tantang PSSI

Nurdin Halid: Itu Ecek-Ecek

LPI Resmi Tantang PSSI
DUKUNG PSSI :Ratusan aktifis yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Sepak Bola Indonesia (AMSBI) saat aksi di Bundaran Hotel Indonesia yang mendukung sportifitas dan kemajuan sepak Bola Nasional, Minggu (24/19), Jakarta. FOTO :WAHYU DWI NUGROHO/RM
Nurdin menyatakan, PSSI belum akan mengambil tindakan apa pun. Sebab, LPI belum berjalan dan pesertanya pun belum pasti. ”Kalau sudah berjalan dan ketahuan tim mana saja yang ikut, baru kami akan ambil tindakan. Jika ada anggota PSSI yang ikut, pasti akan kami sanksi sesuai dengan aturan,” tandasnya.

Sementara itu, di kalangan klub, keputusan mengikuti LPI masih terus dikaji. Kubu Persema Malang, salah satu klub yang diklaim ikut LPI, menyatakan belum mengambil keputusan pasti. ”Kami masih lihat-lihat dulu perkembangannya. Kalau memang legal, kenapa tidak?” ujar Asmuri, manajer Persema, kepada Jawa Pos tadi malam.

Ya, aspek legal memang menjadi masalah bagi klub untuk ikut LPI. Kalau LPI tidak mendapatkan kepastian hukum, klub yang ikut juga bakal kena getah. Mereka bakal dianggap mengikuti kompetisi liar yang ujung-ujungnya berbuah sanksi dari PSSI.

Menanggapi masalah tersebut, Ketua Pengcab PSSI Surabaya Saleh Ismail Mukadar menyatakan bahwa PSSI tidak punya alasan untuk menolak pengajuan afiliasi LPI. ”Dalam aturan disebutkan, FIFA dan semua federasi berkewajiban mengayomi penyelenggaraan sepak bola,” ungkapnya. (lis/bas/smu)

SEMARANG – Kompetisi sepak bola di Indonesia terbelah. Selain even yang dihelat PSSI, bakal lahir kompetisi tandingan bernama Liga Primer Indonesia


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News