Luna Maya Rela Lakukan ini Demi Nonton BTS

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Luna Maya ternyata juga merupakan seorang penggemar BTS. Buktinya, dia rela menonton konser boyband asal Korea Selatan itu ke Bangkok, Thailand pada Minggu (7/4).
Hal tersebut diketahui dari unggahan Luna Maya di akun media sosial Instagram miliknya.
Di mana mantan kekasih Ariel Noah itu mengupload foto penampilan BTS di Rajamangala Stadium.
"I love your smile," ungkap Luna Maya sebagai keterangan foto, beberapa jam yang lalu.
Luna juga rela naik sepeda motor menuju konser BTS di Rajamangala Stadium.
Tidak hanya itu, mantan kekasih Reino Barack tersebut juga memamerkan pose dirinya di area konser.
Dia terlihat memakai pakaian hitam dengan latar belakang panggung konser BTS.
Luna Maya mengaku senang bisa menonton langsung BTS yang sedang melakukan tur ke beberapa negara Asia. Menurutnya, pengalaman menyaksikan BTS adalah salah satu hari bahagia bagi dirinya.
Luna Maya mengaku senang bisa menonton langsung BTS yang sedang melakukan tur ke beberapa negara Asia.
- Jawaban Maxime Bouttier dan Luna Maya Soal Kabar Nikah Bulan Depan
- Soal Pernikahan, Maxime Bouttier dan Luna Maya Kompak Beri Jawaban Begini
- Luna Maya Ungkap Kesulitan Memerankan Sosok Nyai di Film Gundik
- Rossa hingga Prilly Latuconsina Dapat Undangan Nikah Luna Maya
- 3 Berita Artis Terheboh: Alasan Revelino Mengakui Anak Lisa Mariana, Luna Maya Beri Jawaban
- Jawaban Luna Maya Soal Kabar Nikah Bulan Depan