Macet di Pantura Mengular hingga 30 Km

Gara-gara Truk Patah As dan Kepadatan Libur Panjang

Macet di Pantura Mengular hingga 30 Km
Macet di Pantura Mengular hingga 30 Km
Kondisi ini pun dikeluhkan sejumlah warga, yang bisa melakukan perjalanan Brebes-Tegal. Akibat kemacetan tersebut, perjalanan yang baisanya ditempuh kurang lebih 15 menit, sekarang bisa berjam-jam.

"Dari Kaligangsa Brebes sampai di Stasiun Brebes, perjalanan yang kami tempuh memakan waktu sekitar 45 menit. Padahal, jarak normal paling hanya memakan waktu sekitar 5 menit," kata Adi, warga Kaligangsa Wetan.

Menurutnya, kalau dirinya menggunakan sepeda motor mungkin bisa melalui jalan tikus. Namun dirinya hendak mengantarkan rombongan saudaranya ke stasiun karena hendak pulang ke Jakarta, sehingga harus menggunakan kendaraan roda empat.

Kasat Lantas Polres Brebes AKP Hary Ardiyanto SiK SH saat dihubungi mengatakan bahwa kemacetan panjang diakibatkan adanya truk yang mogok di sekitar lokasi perbaikan jembatan Pemali. Padahal di lokasi tersebut merupakan jalan jalur satu arah yang digunakan untuk dua arah.

BREBES - Perbaikan jalan dan tiga jembatan di Pantura Kabupaten Brebes hingga kini masih terus dilakukan. Hal ini membuat arus kendaran mengalami

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News