Mak Ganjar Gelar Pelatihan Membuat Serbuk Jahe Merah Bareng Warga Kobar

Mak Ganjar Gelar Pelatihan Membuat Serbuk Jahe Merah Bareng Warga Kobar
Mak Ganjar mengadakan pelatihan membuat serbuk jahe merah. Dok sukarelawan Ganjar.

"Harapan kami semoga kegiatan ini bermanfaat untuk mak-mak yang berada di Desa Sungai Bakau dan bisa nantinya meningkatkan perekonomian keluarga," jelas Lilis.

Ratusan warga yang hadir dalam kesempatan tersebut tampak sangat antusiasme untuk mengikuti pelatihan. Sebelum praktik membuat serbuk jahe merah dimulai, mereka meneriakkan yel-yel "Mak Ganjar selalu di hati, Ganjar Presiden harus jadi".

Adapun proses pembuatan serbuk jahe merah cukup simpel, yaitu dimulai dengan mengupas kulitnya lalu dipotong menjadi bagian kecil-kecil kemudian dicuci bersih. Setelah itu, dihaluskan menggunakan blender sebelum akhirnya disaring dan dimasak.

Apabila ingin mengolahnya menjadi STMJ tinggal ditambahkan saja susu bubuk, kuning telur, dan juga madu.

"Setelah kami saring lalu proses air jahenya dimasak dan nanti ditunggu berapa lama dimasukkan gula pasir sehingga dia nanti menjadi serbuk," ungkap Lilis.

Nurlaila (51), salah seorang warga yang ikut serta dalam pelatihan itu mengapresiasi pelatihan yang dihelat para sukarelawan.

Menurut dia, kegiatan tersebut sangat bermanfaat bagi kalangan mak-mak yang ingin menghasilkan pundi-pundi rupiah walau hanya dikerjakan dari rumah.

"Saya sangat berterima kasih sekali kepada tim dimana ini adalah merupakan pengalaman bagi kami yang sangat baik," kata Nurlaila.

Sukarelawan Mak Ganjar Kalteng mengadakan pelatihan membuat serbuk jahe merah bersama ibu-ibu di Kotawaringin Barat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News