Mantap, Inilah Imbas Positif Tour de Bintan 2017

Mantap, Inilah Imbas Positif Tour de Bintan 2017
Para peserta Tour de Bintan 2017 saat melalui Bukit Bintan dan Malang Rapat. Foto: M Amjad/JPNN.Com

jpnn.com - jpnn.com - Balap sepeda Tour de Bintan 2017 bukan lagi sekadar sport tourism dan rutinitas yang harus digelar setiap tahun. Lebih jauh dari itu, misi mengenalkan Tour de Bintan ke penjuru dunia dan mendatangkan wisatawan mancanegara pasca-even itu mulai tercapai. 

"Even ini membuat kita sebagai bangsa Indonesia harus berbangga," kata Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Bintan Luki Zaiman Prawira, Sabtu (4/3) malam, usai pertemuan dengan pelaksana Tour de Bintan 2017.

Kedatangan para pembalap asing di Tour de Bintan 2017 diyakini akan membawa efek domino pada pariwisata di Bintan. Sebab, kata Luki, para pembalap dan tim yang membawanya akan mengabarkan Bintan dan even itu di negara masing-masing.

Keindahan, kenyamanan dan daya tarik Bintan akan menyebar mancanegara. Apalagi ada media komersial ataupun sosial yang mengabarkan tentang Tour de Bintan sehingga nama salah satu pulai di Kepulauan Riau itu bisa semakin kondang.

“Ini jadi promosi wisata bagi indonesia, ada 42 negara datang. Harapan kami even ini bisa berkembang, ditehui lebih luas, dan lebih lagi. Indonesia khususnya Bintan, lebih dikenal lagi oleh banyak peserta di tahun mendatang," paparnya. 

Di sisi lain, kehadiran wisatawan dari even Tour de Bintan juga memberikan efek pada pendapatan Kabupaten Bintan. Lantas, berapa devisa yang didapatkan?

Luki belum bisa memberikan jumlah pastinya secara detail. Tapi, dari perhitungan kasarnya, ada lebih dari Rp 2 Miliar uang yang masuk selama pelaksanaan Tour de Bintan 2017.

Angka itu dari asumsi keberadaan 1.153 pembalap yang datang yang rata-rata mengeluarkan USD 1000. "Itu masih hitungan pembalap, belum berhitung bahwa para pembalap mengajak keluarga, mekanik, dan tim pelatih tersendiri untuk turun di ajang ini," paparnya. 

Balap sepeda Tour de Bintan 2017 bukan lagi sekadar sport tourism dan rutinitas yang harus digelar setiap tahun. Lebih jauh dari itu, misi mengenalkan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News