Korea Open Superseries

Marcus/Kevin Takluk dari Ganda Nomor 1 Dunia

Marcus/Kevin Takluk dari Ganda Nomor 1 Dunia
Marcus Fernaldi (kiri) dan Kevin Sanjaya. Foto: AFP

jpnn.com, SEOUL - Lagi. Marcus Fernaldi dan Kevin Sanjaya masih belum bisa mengalahkan ganda nomor satu dunia, Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark). Kali ini di final Korea Open Superseries.

Dalam pertandingan yang digelar di SK Handball Stadium, Seoul, Minggu (17/9) sore WIB, Marcus/Kevin yang kini bertengger di peringkat tiga dunia itu kalah 19-21, 21-19, 15-21, dalam waktu satu jam delapan menit (statistik BWF).

Seperti pertemuan mereka sebelumnya, Marcus/Kevin kesulitan mengembangkan permainan. Mathias/Carsten yang kenyang pengalaman jarang memberi bola atas untuk Marcus/Kevin.

Ganda Indonesia dipaksa bermain adu drive dalam tempo cepat. Hanya sekali-sekali Marcus/Kevin bisa memancing Mathias/Carsten bermain adu smes.

Ini berbeda saat Marcus/Kevin berhadapan dengan ganda papan atas dunia dari Tiongkok, Malaysia atau Jepang, yang juga suka main adu smes.

Faktanya, kekalahan Marcus/Kevin dari Mathias/Carsten kali ini adalah untuk yang ke-4 dari lima pertemuan.

Tahun ini, torehan gelar Marcus/Kevin di ajang superseries (+premier) baru tiga dari tujuh ajang yang sudah digelar. Marcus/Kevin juara di All England, India Open dan Malaysia Open. Sementara buat Mathias/Carsten, ini adalah gelar superseries (+premier) kedua tahun ini setelah Singapore Open.

Dengan kekalahan Marcus/Kevin ini, Indonesia harus puas dengan dua gelar yakni dari ganda campuran Praveen Jordan/Debby Susanto dan dari tunggal putra Anyhony Sinisuka Ginting. (adk/jpnn)

Indonesia harus puas dengan dua gelar dari Korea Open.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News