Martin Lebih Takut Dikejar Marquez Ketimbang Diburu Pecco

jpnn.com - PEMIMPIN klasemen MotoGP Jorge Martin mengaku lebih takut dikejar Marc Marquez ketimbang diburu Francesco Bagnaia a.k.a Pecco di lintasan balapan.
“Saat mengetahui (Marc) Marquez di belakang saya, saya sangat takut," ujar Martin kepada TNT Sports, seperti dikutip dari Motosan.
Meskipun lebih punya urusan dengan Pecco dalam perebutan gelar Juara Dunia MotoGP 2024, Martin menyebut Marquez bisa memicu risiko lebih besar untuk dirinya.
“Ketika Marquez di belakang saya, saya sangat takut. Memiliki dia di belakang saya adalah risiko besar, dan ketika mendapat info dia terjatuh dan tertinggal, maaf, jujur, saya merasa jauh lebih lega," kata Martin menggambarkan perasaan dikejar Marquez di lintasan.
"Berada di depan atau di belakang Pecco juga sulit, tetapi saya lebih punya semangat untuk tidak menyerah," imbuhnya.
Kini, status juara dunia hanya berjarak sekitar satu minggu lagi, yakni saat seri terakhir telah diputuskan digelar di Barcelona, Catalunya.
Jorge Martin bercerita soal perasaannya saat berada di depan Marc Marquez atau di depan Pecco Bagnaia.
- Tes MotoGP Spanyol: Marquez Pertama, tetapi Yamaha Jadi Perhatian Utama
- Klasemen MotoGP 2025 dan Jadwal Balapan di Prancis
- MotoGP 2025: Perasaan Marc Marquez Melihat Posisinya Direbut Alex Marquez
- MotoGP Spanyol 2025: Hari Bersejarah Bagi 2 Pembalap
- MotoGP Spanyol 2025: Sosok yang Berpotensi Mengusik Marc Marquez di Jerez
- Klasemen MotoGP 2025 & Komentar Marc Marquez soal Quartararo