Masih Dua Korban Tertimbun Longsor

Masih Dua Korban Tertimbun Longsor
Masih Dua Korban Tertimbun Longsor
MOROWALI - Evakuasi korban longsor di Morowali, Sulawesi Tengah terus dilakukan. Sejumlah korban ditemukan tewas tertimbun lumpur. Diduga masih ada dua korban lagi yang tertimbun longsor. Tim gabungan dari polisi, TNI, dan SAR terus berusaha mencari korban.

Masih dua orang lagi korban longsor yang belum ditemukan. Diduga mereka itu ialah Ayib dan Nawir. Namun, tim gabungan terus melakukan pencarian. Dijadwal Kamis (14/10) pagi pencarian kembali dilakukan.

Seorang korban bernama Usman Hadi sudah ditemukan. Dia dibawa ke RS Kolonadale, Sulteng. Ketika keluarganya dari Makassar, Sulsel, menjemput ke rumah sakit, suasana di kamar mayat itu menjadi pecah dengan tangis. Usman ditemukan tertimbun di Bukit Koya, Desa Bunta, Petasia, Morowali, Sulteng.

Sebelumnya, ada sepuluh korban yang ditemukan. Mereka ialah Abdul Khalik, Martinus,Evan, Yamer, Jamris, Jamaluddin, Novrin, dan Aswan.

MOROWALI - Evakuasi korban longsor di Morowali, Sulawesi Tengah terus dilakukan. Sejumlah korban ditemukan tewas tertimbun lumpur. Diduga masih ada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News