Masjid Roudhotul Muchlisin Jadi Ikon Wisata Religi

Masjid Roudhotul Muchlisin Jadi Ikon Wisata Religi
Masjid Roudhotul Muchlisin di Jember. Foto: Humas Kemenpar

Tak hanya itu, persis di depan pintu masuk terdapat air mancur dengan hiasan lampu warna warni.

Tidak heran jika tempat ini menjadi sasaran swafoto bagi pengunjung yang datang dari berbagai lokasi.

Salah satunya adalah Pipin, yang datang dari daerah Patrang bersama teman-temannya.

Alumnus Akbid dr Soebandi ini mengaku ingin melihat dan merasakan langsung tarawih di masjid yang dibangun di atas tanah seluas satu hektare tersebut.

“Kebetulan habis ngabuburit sama teman-teman, sekalian salat tarawih di sini,” ujarnya.

Gadis asal Bali ini mengaku sering mendengar kemasyhuran Masjid Roudhotul Muchlisin dari teman-temannya yang lain.

Biasanya dia hanya melaksanakan salat tarawih di masjid dekat kos-kosannya di daerah Patrang.

Tak hanya Pipin, setiap harinya lebih dari seribu jamaah berkunjung ke masjid tersebut.

Wisata religi menjadi fokus Kementerian Pariwisata selama bulan suci Ramadan ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News