Mayang Ingin Berdamai, Pihak Tan Skin Pilih Proses Hukum Berjalan, Ini Alasannya

Mayang Ingin Berdamai, Pihak Tan Skin Pilih Proses Hukum Berjalan, Ini Alasannya
Direktur Tan Skin, Gil Gladys (kanan) dan kuasa hukumnya, Machi Ahmad di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, Selasa (12/4). Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Direktur produk kecantikan Tan Skin, Gil Gladys mengaku bingung dengan keinginan berdamai yang disampaikan pihak Mayang.

Sebab Gil Gladys tak melihat kesungguhan dari pernyataan tersebut.

"Mereka, kan, mau damai, tetapi enggak ada merasa bersalahnya gitu. Jadi, saya juga bingung," ujar Gil Gladys di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Terlebih, dia menilai pernyataan dari pihak Mayang kerap berubah-ubah.

Selain itu, Gil Gladys juga tak melihat adanya iktikad baik dari adik mendiang Vanessa Angel, meski ingin berdamai.

"Mereka kalau di media banyak bicara, nanti Tan Skin dibilang skincare enggak jelaslah, diinterview lagi tiba-tiba bilang mau damai, tetapi sampai sekarang juga permintaan maaf dan iktikad baik itu yang mengaku salahnya enggak ada sih," tutur Gil Gladys.

Oleh karena itu, dia menegaskan pihaknya akan tetap melanjutkan proses hukum.

Dia juga menilai keinginan berdamai itu sudah terlambat.

Direktur produk kecantik Tan Skin, Gil Gladys mengaku bingung dengan keinginan berdamai yang disampaikan pihak Mayang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News