Melalui Pendidikan Anak Desa Bisa Taklukkan Ibu Kota

Melalui Pendidikan Anak Desa Bisa Taklukkan Ibu Kota
Ketua MPR Zulkifli Hasan di Lampung. Foto: istimewa

jpnn.com, LAMPUNG - Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan berkunjung ke Desa Ngarip, Kecamatan Ulubelu, Kabupaten Tanggamus, Provinsi Lampung pada Senin (20/11).

Di hadapan ribuan warga di sana, Zulkifli berbagi rahasia untuk meraih kesuksesan.

Zulkifli menyatakan bahwa pendidikan adalah kunci untuk mengubah nasib. Menurutnya, rantai kemiskinan bisa diputus dengan pendidikan.

“Hanya dengan sekolah, anak kita punya ilmu dan keterampilan untuk bekal merantau atau memperoleh pekerjaan yang baik,” kata Zulkifli.

Untuk itu Zulkifli menegaskan bahwa anak-anak harus bersekolah. Orangtua harus mendukung dan rela berkorban agar anak-anaknya bisa berkembang.

Selain ilmu di sekolah, Zulkifli mengimbau agar anak-anak memperoleh ilmu agama.

Khususnya untuk yang beragama Islam, dia menyarankan agar orangtua mengajari anaknya untuk membaca Alquran.

“Walaupun hidup susah dari kecil, ajarin anaknya baca Alquran. Ngomongnya jadi pintqr, akhlaknya jadi baik. Jadi bisa bersaing dengan bangsa lain,” ungkapnya.

Pendidikan adalah kunci untuk mengubah nasib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News