Membanggakan, Dirut dan Dirkeu Pertamina Raih Penghargaan di 2 Ajang Internasional

jpnn.com, JAKARTA - PT Pertamina (Persero) meraih sejumlah penghargaan di 2 ajang internasional yang diselenggarakan di Hong Kong dan Manila pada Juni 2024.
Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati mendapatkan predikat Asia’s Best CEO di Asian Excellence Award 2024.
Sementara itu, Direktur Keuangan Pertamina (Persero) Emma Sri Martini berhasil meraih Asia’s Best CFO pada Asian Excellence Award di Hong Kong dan Most Innovative Leader of the Year di Stevie Awards 2024 di Manila.
“Ini adalah kesekian kalinya Pertamina mendapatkan pengakuan dari Asian Excellence Award yang diselenggarakan oleh Corporate Governance Asia. Sementara untuk Stevie Awards, kita baru pertama kali ikut di tahun ini,” kata VP Investor Relations PT Pertamina (Persero) Juferson V Mangempis dalam keterangan resminya, Selasa (2/7).
Di Hong Kong, kata Juferson, Pertamina juga mendapatkan penghargaan sebagai Best Investor Relations Energy Company, Best Investor Relations Professional, Sustainable Asia Awards & Asia’s Best CSR.
Pada Stevie Awards 2024, Pertamina juga mendapatkan penghargaan dalam kategori Innovative Achievement in Finance – Silver, dan Innovation in Other Types of Publication – Bronze atas keterbukaan informasi terhadap investor.
Menurut Juferson, penghargaan ini juga menjadi salah satu cara bagi Pertamina untuk melihat ekspektasi khususnya investor terhadap Top Manajemen di perusahaan serta kinerja perusahaan khususnya di sektor keuangan, investor relations, dan sustainability.
“Hal ini merupakan salah satu benchmark dan sekaligus apresiasi dari para pemangku kepentingan internasional, khususnya investor yang memang menjadi juri di dua event ini,” ujarnya.
Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati dan Direktur Keuangan Pertamina Emma Sri Martini meraih penghargaan di 2 ajang internasional
- Gandeng 900 Petani, UMKM Binaan Pertamina NanasQu Tembus Pasar Ekspor
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar di Sentul, Pertamina Kembali Beri Dukungan
- Tingkatkan Konektivitas Nasional, Pelita Air Sambut Kedatangan Armada ke-13 Airbus A320
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar, Total Hadiah Mencapai Lebih Dari Rp 1 Miliar
- Gubernur Sumsel Letakan Batu Pertama Pembangunan Jembatan Crossing Pipa Pertamina di Desa Benuang, Pali
- Semangat Hari Kartini, Pertamina Dorong Perempuan untuk Berkarya & Salurkan Energi