Membedah Keistimewaan 2 Produk Baru Husqvarna

Membedah Keistimewaan 2 Produk Baru Husqvarna
Commissioner PT Premium Motorindo Abadi Mahrani (2 dari kiri) saat peluncuran Huqsvarna. Foto: Ist

jpnn.com, JAKARTA - PT Premium Motorindo Abadi meluncurkan motor balap edisi khusus dan terbatas FC 450 Rockstar Edition 2019 di ajang Telkomsel Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019 di JIExpo, Jakarta.

PT Premium Motorindo Abadi sendiri merupakan agen tunggal pemegang merek (ATPM) dari Husqvarna, merek motor ternama asal Austria.

Husqvarna FC 450 Rockstar Edition 2019 merupakan motor high level yang digunakan oleh para pembalap dari tim Rockstar Energy Husqvarna dalam kejuaraan AMA Supercross 2018.

"Husqvarna FC 450 Rockstar Edition 2019 ini benar-benar terbatas. Hanya diproduksi 100 unit untuk pasar global. Untuk Indonesia kami sudah masukkan dua unit dan kami sedang inden lima unit," ujar Commissioner PT Premium Motorindo Abadi Mahrani, Rabu (1/5).

Dibandingkan dengan versi standar, tampilan Husqvarna FC 450 Rockstar Edition 2019 jauh lebih memukau.

Selain itu, dengan racing part mulai tripple clamp CNC, knalpot FMF titanium dan, warna bodi identik dengan motor balap.

Dibandingkan dengan versi standar, model ini jauh lebih ringan sehingga menunjang performa di lintasan.

Versi standar dibanderol Rp 166 juta. Tipe FC 450 Rockstar Edition 2019 ini dibanderol sebesar Rp 201 juta off the road.

PT Premium Motorindo Abadi meluncurkan motor balap edisi khusus dan terbatas FC 450 Rockstar Edition 2019 di ajang Telkomsel Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019 di JIExpo, Jakarta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News