Mengenal Aneurisma Otak, Rahasia Tersembunyi di dalam Kepala

Mengenal Aneurisma Otak, Rahasia Tersembunyi di dalam Kepala
Dr. Joy menggelar bedah buku lewat acara Aneurysm Awareness Month yang diadakan oleh RS Mitra Keluarga Kelapa Gading. Foto: source for jpnn

“Harapan kami, komunitas ini bisa menjadi wadah untuk berbagi informasi dan edukasi serta memberikan dukungan bagi para penderita aneurisma dan keluarganya,” ujar dr. Reagan.

Reagan mengaku sangat bersyukur dengan adanya wadah bagi pejuang aneurisma.

“Saya kira inisiatif komunitas ini adalah suatu langkah yang sangat penting dalam memerangi aneurisma otak dan membantu mereka yang terkena dampaknya”, menurut dr. Reagan.

RS Mitra Keluarga Kelapa Gading sudah memiliki standar fasilitas internasional yang sangat advanced dalam penanganan masalah tumor otak, stroke, dan Neuro-Endovascular seperti Cathlab, teknologi mikroskop bedah saraf yang paling terkini.

"Jadi mampu melakukan tindakan microendovascular surgery, Full Carbon Operating Table yang tercanggih, neuro-endoscopy, neuro-navigation, CUSA, Intra Operative Monitoring (IOM) Services, dan peralatan canggih lainnya”, tambah dr. Reagan

Ketua Komunitas Aneurisma Otak Vonny berharap komunitas yang terbentuk ini bisa mengembangkan sayap lebih luas tidak hanya beranggotakan para penderita dan keluarga, tetapi dokter-dokter, perawat, psikolog, dan ahli-ahli lain yang kompeten dan profesional yang peduli dengan issue aneurisma otak.

"Sehingga bisa berperan sinergis untuk saling berbagi pengalaman, motivasi, dan dukungan, serta menyebarkan hal-hal yang positif dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat tentang bahaya penyakit ini serta bermanfaat buat masyarakat banyak," tutur Vonny.

Vonny mewakili suara para penderita dan keluarga aneurisma otak. Mereka berbagi pengalaman tentang bagaimana mereka menghadapi tantangan fisik dan mental setelah didiagnosis aneurisma otak.

The Brain Aneurysm Foundation mencatat ada sekitar 500 ribu kematian setiap tahun di dunia akibat aneurisma otak dan separuhnya berusia di bawah 50 tahun.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News