MenPAN-RB Azwar Anas Melantik 1.875 CPNS Kemenhub, Ada Pesan Khusus

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 1.875 CPNS dari jalur sekolah kedinasan Kementerian Perhubungan telah dilantik.
Sebagai bagian dari aparat negara, para perwira transportasi ini diminta untuk mengedepankan pelayanan yang ramah, dan memiliki cara pikir melayani untuk masyarakat.
“Tugas kalian adalah mewujudkan pelayanan di sektor perhubungan, menyambungkan transportasi di Indonesia. Dan ini merupakan momen bersejarah untuk darmabakti ilmu yang telah diperoleh,” ujar Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Abdullah Azwar Anas saat upacara pelantikan Terpadu Perwira Transportasi Kementerian Perhubungan tahun 2022, di Jakarta, Selasa (25/10).
Dilansir dari laman KemenPAN-RB, MenPAN-RB Azwar Anas pun berpesan agar para perwira transportasi ini memiliki budaya melayani bukan dilayani.
Hal lain yang dipesankan adalah bekerja dengan bersih, dan tidak terlibat hal yang melanggar peraturan perundang-undangan.
Selanjutnya dia ingin lulusan sekolah kedinasan ini bekerja dengan lincah, sehingga bisa berdaya saing dengan yang lain.
Dikatakan, jika terintegrasinya transportasi satu dengan yang lain didukung dengan pelayanan yang ramah, akan berdampak pada meningkatnya investasi, terbukanya lapangan pekerjaan, dan berkurangnya kemiskinan.
Hal tersebut juga sejalan dengan pesan Presiden RI Joko Widodo yang ingin birokrasi ini bukan sekadar tumpukan kertas, melainkan birokrasi harus berdampak dan manfaatnya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat.
MenPAN-RB Azwar Anas melantik ribuan CPNS Kemenhub. Dia pun menitipkan pesan khusus.
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Gembira, Honorer Non-Database BKN Diusulkan jadi PPPK Paruh Waktu, Daftar Nama Keluar
- Soal Jadwal Pengangkatan CPNS & PPPK 2024, Pak Alim Sanjaya Beri Penjelasan Begini
- Sudah Ada yang Masuk Daftar Hitam, Tak Bisa Daftar CPNS & PPPK
- 5 Berita Terpopuler: Ada Uang Setoran Masuk, Banyak NIP CPNS & PPPK Terbit, Memalukan dan Tidak Elegan
- Muhajir Sebut Gaji-Tunjangan CPNS & PPPK 2024 Sudah Disiapkan di APBD 2025
- 5 Berita Terpopuler: CPNS & PPPK Semringah, Bagaimana Nasib Honorer Gagal Seleksi Paruh Waktu, Kapan Jadwal Ulang?