Menpora Dito Perkenalkan Mikha Tambayong Sebagai Tenaga Ahli Bidang Komunikasi Publik
Minggu, 14 Mei 2023 – 04:33 WIB

Menpora Dito Ariotedjo (tengah) dan Mikha Tambayong (kanan) bersama atlet putri Timnas baseball Indonesia di Kantor Kemenpora, Jumat (12/5/2023). Foto: Kemenpora.go.id
jpnn.com - Menpora Dito Ariotedjo memperkenalkan aktris Mikha Tambayong sebagai tenaga ahli Kemenpora bidang komunikasi publik.
Di era kepemimpinannya, Menpora Dito berusaha menggandeng beberapa tokoh publik untuk memberikan dampak terhadap perkembangan olahraga di Tanah Air.
"Tujuan kami agar banyak cabang olahraga di Indonesia yang butuh media eksposure dan juga memberikan informasi terhadap atlet-atlet di Indonesia," ungkap pria kelahiran 25 September 1990 itu.
Menpora Dito memperkenalkan Mikha Tambayong di sela-sela pelepasan Timnas baseball putri yang akan mengikuti Kejuaraan BFA Women's Baseball Asian Cup pada 21 Mei hingga 2 Juni 2023 di Hong Kong.
Menpora Dito Ariotedjo memperkenalkan aktris Mikha Tambayong sebagai tenaga ahli Kemenpora bidang komunikasi publik
BERITA TERKAIT
- Sudirman Cup 2025: Ini Target dari Menpora Dito Ariotedjo
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- Menpora Dito dan Wamenpora Taufik Hidayat Kompak Hadiri Open House di Istana Negara
- Menpora Ajak Pemuda Jadikan Idulfitri Momentum Evaluasi Diri
- Menpora Dito Lepas 500 Pemudik dalam Program Mudik Gratis MS Glow 2025