Mentan Terjun Langsung, Monitor Penanganan PMK di Kabupaten Sumedang

Mentan Terjun Langsung, Monitor Penanganan PMK di Kabupaten Sumedang
Menteri Pertanian (Mentan) melakukan monitoring langsung penanganan wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) di Kabupaten Sumedang. Foto: Kementan

"Kami terus berupaya menangani PMK bersama-sama. Terimakasih kepada Bapak Menteri dan jajaran yang selama ini memberi perhatian khusus terhadap Kabupaten Sumedang," imbuhnya.

Di tempat yang sama, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Provinsi Jawa Barat, Moh Arifin Soedjayana, mengatakan upaya pemerintah pusat dalam menangani PMK dinilai sudah tepat, mengingat saat ini proses vaksinasi, pengobatan samapai penyemprotan disinfektan terus dilakukan.

Arifin menyebut pemerintah pusat dan daerha bergerak cepat untuk mengendalikan PMK, bahkan sampai saat ini penjualan sapi jelang Iduladha masih stabil.

"Hari ini saya mau katakan bahwa pemerintah baik dari provinsi, kabupaten dan kota benar benar hadir di tengah kesulitan masyarakat. Bahkan pemerintah pusat sudah membantu mendampingi peternak di Jawa Barat," kata Arifin. (jpnn)

Menteri Pertanian (Mentan) melakukan monitoring langsung penanganan wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) di Kabupaten Sumedang.


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News