Merasa Dijenguk Glenn Fredly, Mutia Ayu: Terima Kasih
Sabtu, 09 April 2022 – 19:01 WIB

Mutia Ayu dan mendiang Glenn Fredly. Foto: Instagram
jpnn.com, JAKARTA - Istri mendiang Glenn Fredly, Mutia Ayu menyampaikan terima kasih kepada suaminya.
Sebab, Mutia Ayu merasa dijenguk oleh Glenn Fredly menjelang peringatan dua tahun meninggalnya sang suami.
Hal tersebut dia sampaikan melalui unggahannya di Instagram.
Dalam unggahannya itu, dia turut membagikan potret kebersamaannya bersama pelantun Kisah Romantis tersebut.
"Terima kasih beberapa hari berturut-turut ini kamu jengukin aku lewat mimpi," ungkap Mutia Ayu, Sabtu (9/4).
Namun, Mutia Ayu tidak menceritakan seperti apa mimpinya bertemu dengan mendiang Glenn Fredly.
Dia hanya mengatakan mimpinya begitu berkesan baginya, apalagi hari pertama.
"Aku happy @glennfredly309 apalagi mimpi hari pertama. Love you (cinta kamu)," tutur Mutia Ayu.
Mutia Ayu merasa bahagia lantaran dijenguk melalui mimpi oleh mendiang Glenn Fredly.
BERITA TERKAIT
- Melanjutkan Warisan Glenn Fredly Lewat Festival Kasih Putih
- Teddy Adhitya Mengenang Mendiang Glenn Fredly
- Momen Mengharukan dalam Konser Glenn Fredly: 25 Years of Music
- Kaka Slank Mengenang Glenn Fredly, Lalu Bahas Sang Istri
- 3 Berita Artis Terheboh: Aldi Taher Heran, Lady Nayoan Bongkar Perselingkuhan Syahnaz
- Kenang Glenn Fredly, Rossa Ungkap Momen Ditelepon Malam-malam