Merasa Dikriminalisasi Penambang Ilegal, Warga Lebak Minta Perlindungan Presiden Prabowo

"Jangan biarkan hukum berpihak kepada mereka yang mempunyai kekuasaan serta uang," imbuh dia.
Muntadir membeberkan total ada 17 warga Mekarsari yang dilaporkan kepada Ditreskrimum Polda Banten buntut dari aksi masyarakat memprotes galian tanah ilegal.
Warga diproses secara hukum dengan pasal yang disangkakan tentang penghasutan serta perusakan.
"Perkembangan kasusnya sekarang sudah masuk dalam tahap penyidikan di kepolisian Polda Banten," ujarnya.
Namun, ironinya, kata Muntadir, laporan warga terkait penambangan ilegal yang ditangani Polres Lebak belum menunjukkan perkembangan signifikan.
"Warga makin geram dengan ketimpangan tersebut, kami menuntut agar aparat penegak hukum (APH) bertindak adil," kata dia.
Menurut dia, dampak dari penambangan ilegal di Mekarsari mengakibatkan kerusakan lingkungan.
"Berbicara dampak tentu bisa dilihat secara langsung sawah rusak serta jalan hancur bila musim hujan tidak dapat dilalui," tutur dia. (mcr34/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Belasan warga Lebak dilaporkan ke Ditreskrimum Polda Banten gegara memprotes aktivitas tambang ilegal.
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Abdul Malik Fajar
- Momen Prabowo Singgung Kapolri-Panglima TNI: Wah, Alamat Enggak Diganti Nih!
- Di Hadapan Ribuan Buruh, Prabowo Janji Bentuk Satgas PHK
- Waka MPR Sebut Kehadiran Prabowo Saat May Day Wujud Komitmen Keberpihakan Kepada Buruh
- Lihatlah Aksi Presiden Prabowo Melepas Kemeja di Depan Buruh
- Prabowo Bakal Hadiri Peringatan Hari Buruh di Monas
- Hasan Nasbi Minta Maaf kepada Prabowo, Begini Kalimatnya