Milan Nyaris Tumbang Di Kandang Palermo

Milan Nyaris Tumbang Di Kandang Palermo
Milan Nyaris Tumbang Di Kandang Palermo
PALERMO—AC Milan nyaris kalah saat bertandang ke markas Palermo di Stadio Renzo Barbera, Rabu (31/10) dini hari Wib. Namun beruntung pemain belia mereka Stephen El Shaarawy berhasil mencetak gol penyeimbang yang membuat kedudukan menjadi 2-2 di akhir laga.

Dengan skor ini Milan belum beranjak dari papan tengah klasemen sementara Liga Serie A Italia. Klub dengan kostum strip merah hitam tersebut kini mengumpulkan 11 poin dari 10 laga. Angka ini membuat klub milik mantan perdana menteri Italia, Sylvio Berlusconi tersebut berada di posisi sembilan.

Dalam laga ini kedua kubu memperagakan aksi jual beli serangan sejak awal babak pertama. Namun tuan rumah yang tampil dalam kostum berwarna pink mampu mencuri poin lebih dulu di penghujung babak pertama. Berawal dari  akselerasi Miccoli, bola justru mengenai tangan El Shaarawy.

Wasit N. Rizzoli  menunjuk titik putih mengingat hands ball tersebut terjadi di kotak terlarang. Miccoli yang ditunjuk sebagai eksekutor sukses membuat publik tuan rumah bersorak. Skor 1-0 untuk Palermo menutup babak pertama.

PALERMO—AC Milan nyaris kalah saat bertandang ke markas Palermo di Stadio Renzo Barbera, Rabu (31/10) dini hari Wib. Namun beruntung pemain

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News