Minangkabau, Inspirasi yang Tak Pernah Kering
Minggu, 25 Oktober 2009 – 16:51 WIB
Minangkabau, Inspirasi yang Tak Pernah Kering
JAKARTA - Menteri Negara BUMN DR Ir Mustafa Abu Bakar, menyampaikan rasa syukurnya yang tak terhingga karena dia beristrikan seorang perempuan bernama Darliza, asal Kabupaten Solok, Sumatera Barat. "Saya bersyukur karena dapat isteri dari Minang. Dia sangat cantik, energik dan penuh rasa tanggung jawab sehingga saya dengan tenang bisa meniti karir di pemerintahan," kata Mustafa Abubakar, dalam acara silaturrahim dan malam syukuran atas ditunjuknya 5 putra-putri asal Minang untuk duduk di Kabinet Indonesia Besatu (KIB) jilid II, diselenggarakan di kediaman dinas Ketua DPD RI Irman Gusman, kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (24/10). Mustafa menceritakan, di saat dirinya menjadi Irjen di Departemen Kelautan dan Perikanan merangkap Ketua Asosiasi Irjen seluruh Indonesia, Kabupaten Solok saat itu dipimpin oleh Gamawan Fauzi dia jadikan sebagai salah daerah percontohan untuk penyelenggaraan pemberintahan yang bersih dan efektif serta pemberantasan korupsi. "Selama saya berada di Solok, banyak hal-hal baru yang saya temukan untuk penyelenggaraan pemerintahan yang baik itu. "Pengalaman itulah yang akhirnya saya jadikan pegangan untuk memimpin Nanggroe Aceh Darrusalam selama 2 tahun," tegasnya.
Selain bersyukur mendapatkan istri orang Minang, laki-laki kelahiran Pidie, Nanggroe Aceh Darrusalam (NAD) itu juga mengaku sangat senang atas sikap dan perlakuan masyarakat Minang terhadap dirinya sebagai Rang Sumando dan keluarga besar masyarakat Minang. Bahkan dia menyebut Minangkabau sebagai sebuah sumur inspirasi yang tidak pernah kering.
"Alhamdulillah, saya sungguh sangat beruntung jadi Rang Sumando dan keluarga besar masyarakat Minang. Dapat istri cantik dan saat ini telah dikaruniai tiga anak serta diperlakukan sangat baik oleh masyarakat Minang. Inilah yang mendorong saya untuk berkarir lebih baik dari waktu ke waktu," kata Mustafa Abu Bakar, dihadapan istrinya dan sejumlah menteri asal Minang serta tokoh masyarakat Minang di Jakarta.
Baca Juga:
JAKARTA - Menteri Negara BUMN DR Ir Mustafa Abu Bakar, menyampaikan rasa syukurnya yang tak terhingga karena dia beristrikan seorang perempuan bernama
BERITA TERKAIT
- Menjelang RUPST, Pakar: Telkom Harus Bersih dari Unsur Titipan
- Bareskrim Bongkar Judi Online yang Libatkan Warga China, Uang Rp 75 M Disita
- Menjaga Visi Prabowo dan Warisan Gus Dur, IKA PMII Kawal Ketahanan Pangan
- Kementan Kukuhkan Young Ambassador Agriculture 2025 & Duta Brigade Pangan Inspiratif
- 2 Warga Binaan Lapas Bukittinggi Tewas Gegara Minum Miras Dicampur Parfum
- Dukung RUU Perampasan Aset, Prabowo Sentil Koruptor: Enak Saja Sudah Nyolong...