Mobil Tertabrak Kereta Api, Lima Penumpang Selamat

Mobil Tertabrak Kereta Api, Lima Penumpang Selamat
Jalur kereta api. Foto dok JPNN.com

Dia pun memutuskan maju. Kaget bukan kepalang, saat mobil nungging di atas rel, dari arah barat melintas KA Pandanwangi dengan kecepatan tinggi.

Karena jarak begitu dekat, tabrakan tak bisa dihindarkan. Mobil Udin langsung terpental sejauh 5 meter dan terbalik di parit sebelah barat rel KA.

''Rambu-rambunya (EWS) tidak berfungsi. Saat saya tengok ke kanan, pandangan tidak bebas. Jadi, saya tidak tahu apakah ada kereta api atau tidak,'' ungkap Udin.

Saat mobil berada di atas rel KA tersebut, dia mengaku sempat memundurkannya. Akibatnya, bodi mobil itu langsung disambar KA.

''Kalau yang ditabrak bagian tengah mobil, mungkin bisa terseret kereta api.

Yang tertabrak persis di bagian roda mobil sebelah kanan,'' jelas Udin saat ditemui Jawa Pos Radar Banyuwangi di RSU PKU Muhammadiyah Rogojampi.

Lima penumpang yang berada di dalam mobil selamat dan dalam kondisi sadar. Kelimanya adalah Deny, 34, yang mengalami luka memar; Umi, 34, luka lecet; Amanda, 33 luka ringan; Dinta, 14, lecet ringan; dan Gery, 28, luka ringan. (ddy/aif/c5/diq/jpnn)

Mobil yang tertabrak kereta api terpental sejauh lima meter dan terbalik di parit sebelah barat rel KA.


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News