Morbidelli Pembalap Tercepat, Rossi Positif COVID-19

Morbidelli Pembalap Tercepat, Rossi Positif COVID-19
Pembalap Petronas Yamaha SRT Franco Morbidelli beraksi dalam kualifikasi MotoGP di Sirkuit Bugatti, Le Mans, Prancis, pada 10 Oktober 2020. (REUTERS/STEPHANE MAHE)

Rekan satu tim Lecuona di KTM Tech 3, Miguel Oliveira finis tak jauh di P8 mengungguli Cal Crutchlow dari tim LCR Honda.

Pemuncak klasemen sementara, Joan Mir nyaris gagal lolos langsung ke Q2.

Namun, catatan waktunya cukup membuatnya bertahan di peringkat sepuluh besar, menghindarkannya dari pertarungan di Q1, sesi pertama kualifikasi.

Sementara itu seluruh pembalap Ducati bakal saling bertarung memperebutkan dua posisi teratas di Q1 terlebih dahulu, setelah Jack Miller tergeser ke peringkat 11.

Andrea Dovizioso juga mengalami kendala seperti balapan pekan lalu saat motor Desmosedici melempem di trek Aragon.

Pembalap Italia itu finis peringkat 14 setelah tiga sesi latihan sedangkan rekan satu timnya, Danilo Petrucci di peringkat 17.

Valentino Rossi melewatkan balapan kedua di Aragon akhir pekan ini, setelah pekan lalu kedapatan positif COVID-19.

Rossi harus menjalani isolasi, sedangkan Yamaha tidak menugasi pengganti untuk sang juara dunia sembilan kali.

Morbidelli menjadi pembalap tercepat di ketiga sesi latihan bebas Grand Prix Teruel, sementara Rossi terpaksa melewatkan sesi latihan karena positif terpapar COVID-19.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News