Mukjizat! Bus Terguling, 33 Orang Selamat

Mukjizat! Bus Terguling, 33 Orang Selamat
Kecelakaan bus. Foto: JPG

Nahas, saat sampai di pertengahan tanjakan, busnya mendadak mundur lantaran tanjakan yang curam.

Bahkan, bus nyaris terperosok ke sungai. "Saya berusaha menghindar agar bus tak masuk sungai. Akhirnya saya banting setir ke kanan," terangnya.

Upaya Rujiman menghindarkan busnya terjatuh ke dasar sungai berhasil.

Namun, tanjakan yang disertai tikungan tajam itu membuat posisi bus goyang.

Dengan demikian, Rujiman harus pasrah ketika busnya oleng dan akhirnya terguling. Namun, Rujiman tak sampai terluka.

Mendapati kejadian tersebut, warga langsung menolongnya keluar dari bus.

Tak lama kemudian, petugas kepolisian mendatangi tempat kejadian perkara (TKP).

Kanit Lantas Polsek Pandaan AKP Akhmad Sukiyanto mengatakan, kecelakaan tunggal itu disebabkan human error.

Bus terguling ketika hendak masuk ke area wisata Air Terjun Kakek Bodo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News