Mumpung Ramadan, Jaksa Bakal Blusukan di Pesantren

jpnn.com, JAKARTA - Kejaksaan Tinggi Jawa Barat (Kejati Jabar) punya program untuk mendekatkan diri dengan masyarakat. Namanya program Jaksa Masuk Pesantren selama Ramadan.
Kepala Kejati Jabar Setia Untung Arimuladi mengatakan, program unggulan ini untuk untuk memberikan pemahaman ke publik tentang tugas pokok dan fungsi jaksa. Nantinya, jaksa akan blusukan di pesantren.
Momentum Ramadan sengaja dipilih karena dianggap sebagai waktu yang tepat. "Program jaksa masuk pesantren akan kami mulai bulan puasa," ujar Untung, Selasa (23/5).
Mantan Kapuspen Kejagung itu menambahkan, ada ratusan pondok pesantren dengan jutaan santri di wilayah Jabar. Karenanya, Untung meyakini program itu akan sangat efektif untuk menyosialisasikan tugas-tugas Koprs Adhyaksa.
Selain itu, Untung juga menyinggung pentingnya pesantren. Menurutnya, pondok pesantren selama ini merupakan salah satu garda terdepan dalam meningkatkan pendidikan dan moral anak bangsa.(boy/jpnn)
Kejaksaan Tinggi Jawa Barat (Kejati Jabar) punya program untuk mendekatkan diri dengan masyarakat. Namanya program Jaksa Masuk Pesantren selama Ramadan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Eks Pejabat MA Jadi Tersangka TPPU, Kejagung Makin Dekat Membongkar Mafia Peradilan
- Dedi Mulyadi Pangkas Dana Hibah APBD 2025 untuk Pondok Pesantren
- RKUHAP Tak Akan Menjadikan Kepolisian & Kejaksaan Tumpang Tindih Tangani Perkara
- Ray Rangkuti Sebut Duo Advokat Penyuap Hakim Memanipulasi Hukum
- Wasekjen MUI Berharap Hakim Penerima Suap Rp 60 M Dihukum Mati
- Pakar Nilai Penegak Hukum Korup Harus Dihukum Berat