Munas Pertina, Ketua KONI: Pilih Calon yang...

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum KONI Pusat Tono Suratman membuka langsung Munas Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) ke-XIX di kawasan Hayam Wuruk, Jakarta, Sabtu (23/4). Dia berharap, Ketua Umum Pertina Periode 2016-2020 tak hanya berorientasi mengejar prestasi.
"Ada dua tokoh olahraga, keduanya saya lihat mempunya komitmen untuk memimpin Pertina. Pesan saya, pilih Ketum yang tak hanya melulu mengejar prestasi, tapi juga bisa membangun karakter bangsa melalui tinju," terang Tono, saat membuka acara.
Ketua Umum KONI yang juga baru terpilih itu, menuturkan bahwa Pertina ke depan tak perlu muluk-muluk berpikir mengejar prestasi Asian Games, apalagi sampai Olimpiade. Dia melihat, menancapkan dominasi di arena SEA Games terlebih dulu itu penting.
"Kalau ukurannya medali, di SEA Games Indonesia rendah, Petinju kita juga tak maksimal, karakter ini yang harus diubah terlebih dulu," tuturnya.
Caranya bagaimana? KONI menurutnya siap melakukan pembinaan untuk meraih prestasi tinggi sekaligus membangun karakter. Ada program dari KONI yang menurut Tono siap disinergiskan dengan program cabor. (dkk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Achmad Jufriyanto Ungkap Kunci Persib Bandung Raih Back to Back Juara Liga 1
- Persib Juara, Bobotoh Berpesta di Graha Sulanjana Bersama Pemain
- Pertahankan Gelar Juara Liga 1, Persib Bandung Ukir Sejumlah Rekor Baru
- Persik vs Persebaya Imbang, Persib Juara Liga 1, Bobotoh dan Pemain Berpesta
- Persik Vs Persebaya 3-3, Persib Bandung Juara
- Resep Jitu Penampilan Mentereng Tunggal Putra Indonesia di Sudirman Cup 2025