Napak Tilas PSBI di Gunung Simbolon, Bentuk Apresiasi kepada Leluhur

Napak Tilas PSBI di Gunung Simbolon, Bentuk Apresiasi kepada Leluhur
Ketua Umum PSBI Effendi Simbolon dalam acara Napak Tilas Gunung Simbolon, Minggu (25/6). Foto: Dokumentasi PSBI

jpnn.com, JAKARTA - Ribuan anggota Punguan Simbolon dohot Boru Indonesia (PSBI) melaksanakan Napak Tilas Gunung Simbolon pada Minggu kemarin (25/6).

Napak tilas ini sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat Simalungun yang menerima leluhur marga Batak Simbolon, sekaligus melestarikan sejarah marga tersebut.

Kegiatan itu dilepas langsung oleh Ketua Umum PSBI Effendi Simbolon dan Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga.

Mereka memulai iring-iringan rombongan anggota PSBI dari Jalan Simbolon, Kota Pematang Siantar menuju Nagori Dolok Simbolon, Kabupaten Simalungun.

Effendi menyebutkan bahwa jalan menuju lokasi yang rusak dan berlumpur cukup menyulitkan kendaraan roda empat  untuk melintas dan sangat beresiko bila ditempuh.

Namun, hal itu tak membuat anggota PSBI mundur, mereka tetap semangat menuju ke lokasi dengan jalan pendakian sejauh kurang lebih 10 kilometer dengan berjalan kaki.

Setibanya di Nagori Dolok Simbolon, rasa lelah mereka pun terbayarkan dengan keindahan suasana desa dan pemandangan Gunung Simbolon.

Menurut Effendi, napak tilas itu juga sebagai kunjungan kasih kepada para saudara-saudara berbagai suku dan marga yang tinggal di Nagori Dolok Simbolon tersebut.

Ribuan anggota Punguan Simbolon dohot Boru Indonesia (PSBI) melaksanakan Napak Tilas Gunung Simbolon.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News