Netizen Sebut Aksi Bela Rohingya Dilakukan Kaum Sumbu Pendek

Netizen Sebut Aksi Bela Rohingya Dilakukan Kaum Sumbu Pendek
Rekaman layar komentar yang menganggap remeh terhadap aksi Save Rohingya yang dilakukan masyarakat Kotawaringin Timur. FOTO: Facebook

Demonstran juga mendesak Indonesia memutuskan hubungan dengan Myanmar, termasuk untuk urusan diplomatik.

”Kami juga mengajak seluruh umat muslim di Indonesia agar tidak tinggal diam, terus bersatu dalam menentang keras peristiwa di Myanmar,” kata Zulkipli.

Aksi damai itu diakhiri dengan doa bersama sebelum massa kembali berjalan menuju Jalan Ahmad Yani hingga Masjid Al-Falah.

Ratusan polisi dari Polres Kotim diturunkan untuk mengamankan unjuk rasa. ”Setidaknya ada 200 personel gabungan dari polres dan Satlantas yang diturunkan. Dari ratusan personel tersebut, 23 di antaranya adalah polwan,” kata Kaur Bin Ops (KBO) Polres Kotim Iptu Arasi. (oes/mir/rm-83/dwi)‎


Aksi simpatik yang dilakukan Aliansi Muslim Kotim (AMK) di Bundaran Polres Kotim berjalan damai


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News