Niat Memanen Buah Malah Temukan Bom Aktif

Niat Memanen Buah Malah Temukan Bom Aktif
Ilustrasi bom. Foto: Prokal

Panit I Subden Gegana Satbrimob Polda Kaltim Tarakan Iptu Muh. Nur mengatakan, sebelum mengevakuasi mortir tersebut, pihaknya melaporkan kembali ke Kasat Brimob Polda Kaltim yang berada di Balikpapan.

"Setelah dikonfirmasi ini, barulah Subden Gegana menyikapi perintah tersebut dengan menuju ke tempat kejadian perkara (TKP)," terangnya.

Bom yang diamankan itu masih aktif dan berjenis artileri.

Panjang mortir tersebut sekitar 45 cm, diameter depan 28 cm, diameter belakang 42 cm, dengan berat sekitar 15 kg.

"Kalau mortir jenis ini, radius kerusakan beratnya jika dipergunakan kurang lebih 25 meter. Untuk radius kerusakan sedang kurang lebih mencapai 30-50 meter dan radius kerusakan ringan mencapai 150-200 meter," jelasnya. (sep/ash)


Warga Tarakan kembali dikejutkan dengan penemuan adanya bom di Jalan Sei Kapuas, RT 3 Kelurahan Kampung Enam, Kecamatan Tarakan Timur, Rabu (15/2).


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News