Orang Gila Dirazia, Acungkan Sangkur

Orang Gila Dirazia, Acungkan Sangkur
Orang Gila Dirazia, Acungkan Sangkur

jpnn.com - BANDUNG - Sebanyak 40 orang gila dari seluruh wilayah Kota Bandung terjaring razia yang dilakukan oleh puluhan personel TNI dari Kodim 0618/BS Kota Bandung. Bahkan tiga diantaranya kedapatan membawa senjata tajam dan sempat mengarahkan kepada petugas.

Dandim 0618/BS Kota Bandung, Letkol Inf Rudi M Ramdan, mengatakan razia sendiri merupakan gabungan dari beberapa unsur terkait seperti TNI, Polri, Dinas Kesehatan Kota Bandung, Dinas Sosial Kota Bandung dan Jawa Barat, Satpol PP, Dishub, dan RS Hasan Sadikin

"Kita pun libatkan Yayasan Keris Nangtung sebagai pihak yang akan menampung dan merehabilitasi orang gila yang terjaring serta pengusaha yang memberikan bantuan seperti rehabilitasi," katanya saat ditemui di Makodim 0618/BS, Jalan Jawa, Kota Bandung.

Ditambahkanya 40 orang gila yang terjaring 10 di antaranya berjenis kelamin wanita. Sedangkan 30 lainnya adalah pria yang didapat dari beberapa wilayah di Kota Bandung.

Bahkan saat akan dibawa, tiga orang sempat melakukan perlawanan dengan senjata tajam.

"Perlawanan ada. Mulai dari yang kabur, sampai ada yang ngacungin sangkur dan pisau. Tapi dengan bantuan pihak Yayasan Keris Nangtung yang biasa menangani orang gila atau psikotis mereka bisa luluh dngan cara prefentif," jelasnya.

Selanjutnya ke-40 orang gila yang telah diamankan, dikumpulkan terlebih dahulu dan dilakukan pembersihan semperti mencukur rambut dan memandikan kemudian diberikan pakaian yang layak.

"Kitapun lakukan pemeriksaan kesehata, ada satu orang yang tanganya luka kita obati dan dibersihkan agar tidak infeksi," ucapnya.

BANDUNG - Sebanyak 40 orang gila dari seluruh wilayah Kota Bandung terjaring razia yang dilakukan oleh puluhan personel TNI dari Kodim 0618/BS Kota

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News