Pajero Sport 2021 di Indonesia Ternyata Berbeda dari Thailand, Simak Spesifikasi Lengkapnya

Pajero Sport 2021 di Indonesia Ternyata Berbeda dari Thailand, Simak Spesifikasi Lengkapnya
Pajero Sport 2021. Foto: dok MMKSI

jpnn.com, JAKARTA - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memastikan, Pajero Sport 2021 yang dirilis di tanah air tetap membawa perbedaan dari model yang dipasarkan di Thailand.

"Secara umum spesifikasi yang ada di Indonesia dengan yang global ataupun Thailand itu sama. Namun kami memiliki beberapa perbedaan yang dapat memenuhi kebutuhan pasar Indonesia, seperti sunroof yang tersedia di Dakar 4x2 dan 4x4," kata Direktur Penjualan dan Pemasaran PT MMKSI Irwan Kuncoro, pada saat peluncuran produk, Selasa.

Mitsubihsi New Pajero Sport hadir dengan perubahan pada sisi desain eksterior dengan bahasa desain "Dynamic Shield", yang menjadi ciri khas dari Mitsubishi Motors.

Tampilannya membawa kesab tegas, percaya diri, dan memberikan visibilitas baik.

Pembaruannya terletak pada bagian Dynamic Shield Grille design, Power Tail Gate (dengan kick sensor dan remote control, Active Cornering Lamp, Sunroof, dan Front Combination Lamp.

Selain itu, ubahan di eksterior meliputi Better Hood Visibility, Alloy Wheels 18-Inch Two Tone, Fin-type Antenna, dan desain baru Rear Combination Lamp.

Mengintip ke kabin, MMKSI juga mengeklaim SUV andalannya itu menawarkan Head Unit 8 inci dengan Smartphone-Link Display Audio (SDA), LCD Meter Cluster 8 inci, dan Multi Around View Monitor.

Selain itu, New Pajero Sprot juga diberi penyegaran pada fitur Design Dual Zone Climate Control AC, Auto Dimming Rear-view Mirror,Hand Free Steering Switch, Floor Console, dan AC Power Outlet.

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memastikan, Pajero Sport 2021 yang dirilis di tanah air tetap membawa perbedaan dari model yang dipasarkan di Thailand.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News