Paksa Penentuan di Valencia

Paksa Penentuan di Valencia
Paksa Penentuan di Valencia
"Saya juga punya kenangan indah di sini pada musim 2004 dan 2005 (menjadi juara dunia di kelas 250 cc), dan saya harap saya bisa menjalani balapan yang bagus," harapnya.

Berbeda dengan Pedrosa, Lorenzo masih bisa santai. Juara dunia 2010 itu bisa memastikan gelarnya dengan meraih tiga poin lebih banyak dari Pedrosa di Phillip Island. Tapi, dia memilih untuk rileks memperlakukan balapan itu.

"Cuma tinggal dua balapan lagi menuju akhir. Lebih dari sebelumnya, harus tetap fokus dan konsentrasi. Tak boleh ada kesalahan," ujar Lorenzo.

Lorenzo mengakui memastikan gelar lebih cepat lebih baik. Peluangnya sangat besar untuk mendapatkannya. "Tapi kami tak akan bertindak gila-gilaan untuk memastikan gelar di sini. Kami tetap berusaha, tapi tak boleh mengabaikan konsekuaensinya," beber Lorenzo. (ady)

TIGA kemenangan beruntun di tiga balapan terakhir sebenarnya sudah cukup membuktikan kualitas Dani Pedrosa sebagai penantang utama perburuan gelar


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News