Panelis Sebut Peluang Fifty-Fifty, Realitanya Menguat ke RD

jpnn.com - JAKARTA – Siapa kandidat calon pelatih yang saat ini terkuat menangani Timnas senior? Jawabannya sesuai prediksi, Rahmad Darmawan. Ada beberapa kondisi yang membuat pelatih yang gemar bertopi tersebut ada di peluang terbesar.
Informasi dari internal PSSI menyebutkan pelatih yang dipilih adalah yang berpengalaman. Kemudian, pelatih yang klubnya bisa diajak berkomunikasi lebih baik membuat asisten pelatih dan pemain senang.
“Saya tidak boleh sebut tapi tetap fifty-fifty peluangnya,” ungkap Emral A Bustaman, tim panelis pelatih Timnas.
Menurutnya, secara kemampuan RD, Nilmaizar, ataupun Indra memiliki kemampuan yang sama-sama bagus. Saat ini, yang menjadi penentu hanyalah izin dari klub tempat mereka melatih saat ini.
Nah, melihat pernyataan Emral, maka peluang terkuat yang bisa menjadi pelatih Timnas adalah RD. Pasalnya, Nil dan Indra sejatinya tak memiliki permasalahan dengan izin klub. Hanya RD yang masih harus diproses izinnya.
Namun, belum ada pengumuman terkait Nil atau Indra sejauh ini meskipun secara izin dipastikan gampang baik dari Semen Padang ataupun Bali United.
Kalau RD, klubnya di Malaysia, T Team, tidak akan melepasnya begitu saja. Karena itulah, disinyalir RD yang terkuat diprediksi bakal jadi pelatih Timnas.
“Ya, tergantung bagaimana komunikasi PSSI dengan klub pelatih ini. Kalau lancar, ya pasti dipilih jadi pelatih,” tandasnya.(dkk/jpnn)
JAKARTA – Siapa kandidat calon pelatih yang saat ini terkuat menangani Timnas senior? Jawabannya sesuai prediksi, Rahmad Darmawan. Ada
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Final Proliga 2025 di GOR Amongrogo Dipastikan tak Kalah dengan Indonesia Arena
- 16 Besar Taipei Open 2025: Ganda Campuran Konsisten, Indonesia Kirim 6 Wakil ke Top 8
- Begini Cara PBSI Cegah Chico Aura Dwi Wardoyo Tinggalkan Pelatnas Cipayung
- PBSI Ungkap Alasan Mempertahankan Chico Ketimbang Melakukan Degradasi
- Gamers Wajib Simak, Berbagi ID dan Password Punya Risiko Besar
- Respons Manajemen Persib Soal Perubahan Jadwal Melawan Persis