Panglima TNI Mutasi 172 Perwira, Pangkogabwilhan III & Pangdam Cenderawasih Ikut Diganti

Panglima TNI Mutasi 172 Perwira, Pangkogabwilhan III & Pangdam Cenderawasih Ikut Diganti
Panglima TNI Laksamana Yudo Margono. Foto: Ricardo/JPNN.com

Belakangan aksi teror oleh KKB di Papua makin meningkat, termasuk serangan di Mugi-man, Nduga pada 15 April 2023 yang menewaskan lima prajurit TNI dalam operasi penyisiran untuk pencarian pilot Susi Air.

Kogabwilhan III merupakan komando utama operasi yang meliputi wilayah Kepulauan Maluku dan Pulau Papua serta berkedudukan di Timika, Papua.

Sedangkan Kodam XVII/Cenderawasih merupakan komando kewilayahan pertahanan yang meliputi Provinsi Papua, Papua Tengah, Papua Pegunungan, dan Papua Selatan.

Mutasi berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/426/IV/2023 juga melibatkan satu jabatan lain di Papua, yakni Komandan Resor Militer (Danrem) 172/PWY (Abepura) Kodam XVII/Cenderawasih.

Mantan Pamen Denmabesad Kolonel Inf Dedi Hardono akan menggantikan Brigjen TNI Juinta Omboh Sembiring untuk menduduki jabatan tersebut.

Sebagai informasi, Panglima TNI sejak 18 April 2023 mengumumkan siaga tempur di daerah-daerah di Papua yang dinilai rawan teror serta serangan KKB.

Belakangan pada 26 April 2023, Panglima TNI menekankan bahwa penetapan status siaga tempur bagi prajurit TNI di Papua bukanlah pelaksanaan operasi militer.

"Siaga tempur, ditekankan lagi, kan, selama ini kami sampaikan operasi teritorial, operasi komunikasi sosial, karena masyarakatnya di situ kerawanannya tidak tinggi, tetapi khusus daerah-daerah tertentu yang kerawanan tinggi, ya kami tekankan lagi kepada mereka untuk siaga tempur," kata Yudo di Istana Wakil Presiden, Jakarta. (antara/jpnn)


Panglima TNI Laksamana Yudo Margono mengganti Pangkogabwilhan III dan Pangdam Cenderawasih di tengah aksi teror KKB.


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News