Para Pemain Semen Padang FC Langsung Pulang Kampung

Para Pemain Semen Padang FC Langsung Pulang Kampung
Para pemain Semen Padang FC saat latihan. Foto: dok.JPNN


PADANG — Skuat Semen Padang FC diliburkan usai menjalani laga final Piala Jenderal Sudirman (PJS), Minggu (24/1). Pemain dijadwal berkumpul kembali jelang berlaga di Piala Wali Kota Padang mendatang.

“Ya, untuk sementara, pemain pulang ke daerah masing-masing dulu, nanti akan dipanggil lagi menghadapi Piala Wali Kota Padang,” kata Direktur Teknik Semen Padang, Asdian kepada Padang Ekspres (Jawa Pos Group).

Pantauan Padang Ekspres, dalam rombongan skuat Semen Padang yang pulang ke Padang, siang kemarin, memang tidak terlihat pemain yang berasal dari luar Sumbar. Pemain lokal luar Sumbar lebih memilih langsung pulang ke kampung halamannya. Begitu juga pemain asing, tidak terlihat dalam rombongan. 

Menurut rencana, sebelum menghadapi Piala Wali Kota Padang, manajemen tim Kabau Sirah akan melakukan evaluasi total terhadap pemain, awal Februari mendatang. Salah satu evaluasi adalah, apakah masih akan memakai pemain, terutama pemain yang ‘naik di jalan’ atau mencari pemain baru yang lebih baik.

“Memang, itu termasuk salah satu bahan evaluasi. Apa dan bagaimananya, tentunya akan bergantung hasi evaluasi. Tapi prinsipnya, kami akan lakukan evaluasi total,” ungkap CEO PT Kabau Sirah Semen Padang (KSSP), Daconi yang dihubungi Padang Ekspres terpisah.

Apakah Semen Padang bakal merekrut pemain ‘level A” alias pemain, Daconi yang pada kepengurusan  PT KSSP sebelumnya memangku jabatan Direktur Teknik, hanya menjawab diplomatis. 

“Segala kemungkinan bisa saja terjadi. Tapi itu tidak bisa saya jawab sekarang. Tergantung bagaimana hasil evaluasi nanti. Tunggu aja, ya,” elak mantan Kepala Biro Humas PT Semen Padang itu. (jig/sam/jpnn)

 


PADANG — Skuat Semen Padang FC diliburkan usai menjalani laga final Piala Jenderal Sudirman (PJS), Minggu (24/1). Pemain dijadwal berkumpul


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News