Parpol Sayap Kanan Australia Cari Dana ke AS Untuk Perlunak UU Senjata

Parpol Sayap Kanan Australia Cari Dana ke AS Untuk Perlunak UU Senjata
Parpol Sayap Kanan Australia Cari Dana ke AS Untuk Perlunak UU Senjata

"Dana asing tidak seharusnya berpengaruh pada panggung politik kita. Saya percaya donasi asing harus dihentikan," kata Pauline saat itu.

Kini Australia melarang adanya donasi asing bagi parpol di negara itu.

Kepala staf Pauline, James Ashby, tampaknya menyadari jika informasi lobi mereka ke AS bocor, akan membahayakan partai mereka.

Sosok Ashby ini sebelumnya telah terlibat berbagai kontroversi dalam politik Australia.

Dia pernah menjadi bekerja untuk Ketua DPR Peter Slipper, dan kemudian menuduhnya melakukan pelecehan seksual.

Bulan lalu, Ashby dikenakan larangan memasuki Gedung Parlemen karena terlibat perselisihan fisik dengan Senator Brian Burston, yang membelot dari One Nation.

Meski Pauline tidak ikut ke Washington, tapi dia diketahui mendiskusikan hal itu dengan Ashby dan Muller.

Dalam tanggapannya, Ashby menuduh Al Jazeera sebagai "propaganda milik Pemerintah Qatar yang mendukung kelompok ekstremis Islam dan bukan organisasi media yang sah".

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News