PDIP Berpeluang Usung Gibran - Purnomo di Pilwalkot Solo

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP PDI Perjuangan Ahmad Basarah menyebut partainya membuka kemungkinan untuk memasangkan Wakil Wali Kota Solo Achmad Purnomo dengan putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) yakni Gibran Rakabuming Raka di Pilwalkot Solo pada 2020.
“Semua kemungkinan bisa saja terjadi,” kata Basarah ditemui di TMPN Kalibata, Jakarta Selatan, Selasa (31/12).
Basarah menjelaskan PDI Perjuangan memiliki kursi besar di DPRD Solo. Dari situ, PDI Perjuangan bisa mengusung pasangan di Pilwalkot, tanpa harus berkoalisi dengan partai lain.
“Sebab, di Solo PDI Perjuangan alhamdulillah bisa mengusung sendiri, tanpa harus tergantung pada dukungan partai politik lain sehingga teori bahwa di Solo kami dapat mengusung kader internal itu sangat dimungkinkan,” ungkap dia.
Menurut Basarah, PDI Perjuangan belum tentu mengusung Purnomo dengan Gibran di Pilwalkot Solo. Saat ini, proses penggodokan tengah dilakukan secara internal sebelum mengusung kandidat di Pilwalkot Solo.
“Masih menunggu proses internal,” katanya.(mg10/jpnn)
Basarah menjelaskan PDI Perjuangan memiliki kursi besar di DPRD Solo sehingga bisa mengusung pasangan di Pilwalkot, tanpa harus berkoalisi dengan partai lain.
Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan
- Andika Lama di Kopassus dan Bertugas di Tempat Sulit, Layak Jadi Pendamping Ganjar
- Lihat, Ganjar dan Ketum Parpol Pendukung Terbahak, Apa Isi Pembicaraannya
- 4 Ketum Parpol dan Ganjar Berkumpul di Menteng, Ada Apa?
- Didampingi Prananda, Megawati Hadiri Rapat Mingguan TPN Ganjar
- Saidiman SMRC Ungkap Mr X dan Miss X Bakal Cawapres Ganjar, Arahnya Mahfud & Khofifah
- Prabowo & Megawati Bertemu, Habiburokhman Sebut PDIP Cinta Pertama Gerindra