Pelatih Asal Belanda Bongkar Cara Bermain Klub Indonesia, Mengejutkan Ternyata

jpnn.com, BALI - Joop Gall saat ini tengah berkarier di Indonesia untuk melatih salah satu klub besar Liga 1, yakni PSM Makassar.
Ini menjadi pengalaman pertama bagi Joop Gall melatih di Indonesia. Sebelumnya, dia lebih banyak menghabiskan kariernya di Belanda, dan sempat menjadi manajer salah satu klub China.
Pria Belanda itu mulai menukangi PSM Makassar pada Desember 2021. Dengan waktu yang cukup singkat, dia sudah mengerti kebiasaan dan cara bermain klub tanah air.
Juru taktik kelahiran Hoogezand-Sappemeer itu menilai tim-tim di Indonesia khususnya Liga 1, banyak mengandalkan serangan cepat.
"Saya lihat tim selalu melakukan serangan cepat. Di Indonesia banyak tim yang melakukan taktik seperti ini," kata Joop saat jumpa pers jelang melawan Borneo FC, Kamis (10/2).
Mantan pemain FC Veendam itu mengaku terkejut dengan gaya bermain klub di sini. Bahkan, PSM pernah merasakan kecolongan dari gayak taktik tersebut.
"Kami juga di PSM beberapa kali kecolongan dengan pola seperti ini (serangan balik cepat, red)," ucapnya.
Kendati demikian, pelatih yang tegas dan disiplin ini menerangkan timnya sudah memiliki senjata ampuh untuk meredam gaya permainan cepat khas Indonesia.
Pelatih asal Belanda membeberkan gaya bermain klub di Indonesia. Ternyata begini taktik mereka.
- PSM Gugur di Semifinal ACC, Liga 1 tak Punya Taring di ASEAN
- PT LIB Manjakan Fan Sepak Bola Indonesia dengan Aplikasi Sobat Liga
- Persib Selangkah Lagi Juara, Wali Kota Farhan Sampaikan Sebuah Instruksi
- Dikalahkan Persib, PSS Harus Mati-matian Demi Keluar Zona Degradasi
- PSBS Biak Siapkan 'Senjata Khusus' untuk Melawan Barito Putera
- Berita Duka: Abdi Tunggal Meninggal Dunia