Pemain Bertahan PSG ini Terpaksa Absen saat Laga Kontra Bayern
Senin, 05 April 2021 – 18:56 WIB

Pemain depan PSG Kylian Mbappe melakukan selebrasi, setelah membobol gawang Barcelona, bersama bek Alessandro Florenzi (kanan) dan pemain tengah Julian Drexler (kiri) pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Parc des Princes, Paris, Prancis, (10/3/2021). (ANTARA/AFP/Franck Fife)
jpnn.com, PRANCIS - Pemain bertahan Paris Saint Germain (PSG) Alessandro Florenzi terpaksa absen membela klubnya pada pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions.
PSG bakal menghadapi Bayern Munich.
Florenzi terpaksa absen setelah dinyatakan positif terpapar Virus Corona (COVID-19).
Demikian pengumuman resmi klub Prancis tersebut, Senin (5/4).
Dikutip dari Reuters, bukan hanya Florenzi yang bakal absen.
Marco Verratti juga bakal absen pada pertandingan yang rencananga digelar di Munich, Rabu (7/4).
Kedua pemain nasional Italia itu akan absen, setelah dites positif pada Jumat lalu.
Di Prancis, hasil tes positif virus corona baru mengharuskan karantina wajib 10 hari.
Pemain bertahan PSG ini terpaksa absen pada laga kontra Bayern, di perempat final Liga Champions.
BERITA TERKAIT
- Semifinal Liga Champions: Havertz & Jorginho Berpeluang Memperkuat Arsenal Hadapi PSG
- Inzaghi Puji Lamine Yamal: Talenta yang Hanya Muncul Setiap 50 Tahun
- Komentar Hansi Flick Setelah Barcelona Ditahan Imbang Inter Milan di Semifinal Liga Champions
- Barcelona Vs Inter 3-3: Pemain Seperti Ini Lahir Setiap 50 Tahun
- Barcelona vs Inter Milan: Blaugrana Masih Dibayangi Trauma 15 Tahun Lalu
- Barcelona vs Inter Milan, Inzaghi: Kami Bersemangat Melawan Tim Terkuat