Pemain Ini Bingung Dicuekin Mourinho

jpnn.com - LONDON – Andre Schurrle masih tak habis pikir ketika tidak mendapat kepercayaan dari pelatih Chelsea Jose Mourinho. Padahal, selama membela Chelsea, Schurrle merasa sudah melakukan hal hebat.
Pada musim pertama, Schurrle sukses menjaringkan delapan gol dalam 30 laga. Namun, dia hengkang ke Wolfsburg pada tengah musim saat melakoni tahun kedua.
“Saya menjalani momen yang bagus di Chelsea dan diterima tim. Jadi, sulit unyuk menjelaskan kenapa saya hengkang. Saya tak tahu kenapa Mourinho tidak percaya saya,” terang Schurrle di laman The Times, Senin (28/9).
Penggawa tim nasional Jerman itu menambahkan, keputusannya bergabung Wolfsburg sangat tepat. Pasalnya, dia bisa kembali menujukkan kemampuan terbaik.
“Saya tak mendapatkan kesempatan konsisten dari pelatih. Jadi, sulit untuk mengeluarkan kemampuan terbaik. Itu mungkin alasan utama saya ingin hengkang,” tegas Schurrle. (jos/jpnn)
LONDON – Andre Schurrle masih tak habis pikir ketika tidak mendapat kepercayaan dari pelatih Chelsea Jose Mourinho. Padahal, selama membela
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pelatih PSG Mendokan Arsenal, tetapi Bukan Sekarang
- Liga Europa: MU Bertekad Depak Athletic Club
- Lamborghini Squadra Corse Beri Memorabilia Spesial kepada Pertamina Lubricants
- Bank Mandiri, PSSI, dan FIFA Resmikan Lapangan Mini Soccer Ramah Anak di Jakarta
- Antisipasi Euforia Bobotoh, Polisi Perketat Pengamanan Laga Persib vs Barito Putera
- Bos Besar Ducati Khawatir Menjelang MotoGP Prancis