Pemain PCB Persipasi Diduga Dipukul Oknum Panpel Liga 3, Motif Tak Jelas

Pemain PCB Persipasi Diduga Dipukul Oknum Panpel Liga 3, Motif Tak Jelas
Ketua Komisi II DPRD Kota Bekasi Arif Rahman Hakim marah usai laga PCB Persipasa melawan Gresik United dalam laga lanjutan Liga 3 Nasional, Selasa (22/2). Foto: Instagram/ bekasikinian

jpnn.com, BEKASI - Pemain PCB Persipasi Muhammad Ridwan Arsya diduga jadi korban pemukulan oleh oknum panitia pelaksana (panpel) Liga 3 Nasional.

Informasi itu pun viral di media sosial. Foto wajah korban dengan kondisi hidung mengeluarkan darah beredar luas di media sosial.

Peristiwa itu terjadi seusai laga PCB Persipasi melawan Gresik United dalam lanjutan Liga 3 Nasional babak 32 besar, Selasa (22/2).

Ketua Komisi II DPRD Kota Bekasi Arif Rahman Hakim yang menyaksikan langsung pertandingan tersebut menceritakan kejadian itu.

"Ada pemain kami dipukul sama panpel. Kejadian berlangsung ketika pertandingan usai dan pemain kami masuk ruang ganti," kata Arif saat dikonfirmasi, Rabu (23/2).

Arif pun belum mengetahui alasan oknum diduga panpel tersebut memukul korban.

"Kami juga enggak mengerti. Kami, kan, tepuk tangan, berbarengan pemain masuk ruang ganti. Pas kami tepuk tangan mereka langsung mukul, jebret begitu," ujar Arif.

Pihak PCB Persipasi pun sempat mencari terduga pelaku yang pemukulan tersebut. Namun, terduga pelaku tidak ditemukan.

Pemain PCB Persipasi Muhammad Ridwan Arsya diduga jadi korban pemukulan oleh oknum panitia pelaksana (panpel) Liga 3 Nasional.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News