Pemain Persija Mendominasi Penghargaan Individu

Pemain Persija Mendominasi Penghargaan Individu
Tim Persija Jakarta yang diturunkan di laga final Piala Presiden 2018. Foto: Ricardo/jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Persija Jakarta tak hanya menjadi juara Piala Presiden 2018. Mereka juga memborong berbagai gelar individu yang ada dalam turnamen pramusim dengan hadiah terbesar ini.

Dalam pengumuman yang dilakukan oleh panitia pelaksana pertandingan dalam acara seremonial, nama pemain Persija dipanggil berkali-kali. Dari tiga penghargaan untuk individu pemain, semuanya menjadi milik penggawa Macan Kemayoran.

Gelar pencetak gol terbanyak menjadi milik Simic dengan 11 gol. Kemudian, dia kembali dipanggil oleh announcer dan mendapatkan penghargaan sebagai pemain terbaik.

Dengan dua penghargaan itu, Simic total mengantongi Rp 350 juta, dengan hadiah pemain terbaik Rp 200 juta dan pencetak gol terbanyak Rp 150 juta.

Tak berhenti di situ, nama bek kiri Persija Rezaldi Hehanusa juga dipilih sebagai pemain muda terbaik. Pemain 21 tahun itu disebut-sebut mampu mengalahkan pemain muda lainnya, Syahrian Abimanyu. Gelar itu memberikannya hadiah sebesar Rp 150 juta.

Sementara itu, untuk tim fairplay menjadi milik Bali United dan suporter terbaik diberikan penghargaannya kepada Persib Bandung dengan Bobotohnya.

Khusus untuk penghargaan suporter terbaik ini, layak dipertanyakan karena suporter mereka sempat lempar botol ke arah lapangan saat timnya kalah.

Suporter mereka pun belum teruji dalam laga tandang karena tak lolos ke babak perempat final di Stadion Manahan, Solo.

Persija Jakarta tak hanya menjadi juara Piala Presiden 2018. Mereka juga memborong berbagai penghargaan individu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News