Penahanan Miranda Tunggu Kelengkapan Berkas

Penahanan Miranda Tunggu Kelengkapan Berkas
Penahanan Miranda Tunggu Kelengkapan Berkas
JAKARTA--Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad, membantah pihaknya melakukan diskriminasi hukum menyoal anggapan Komisi III DPR terkait perlakukan tersangka cek pelawat pemilihan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia, Miranda Swaray Goeltom.

"KPK tidak bermaksud sama sekali melakukan diskriminasi," tegas Abraham saat rapat kerja dengan Komisi III DPR, Senin (27/2), di Jakarta.

Dijelaskan Abraham KPK belum melakukan penahanan kepada Miranda Goeltom, karena berkas pemeriksaan belum rampung. "Penahanan belum dilakukan semata-mata untuk merampungkan berkas," katanya.

Dia menjelaskan, kalau berkas belum rampung lalu ditahan, dan masa penahanan habis maka tersangka bisa bebas. "Itu yang kita khawatirkan," kata Abraham.(boy/jpnn)


JAKARTA--Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad, membantah pihaknya melakukan diskriminasi hukum menyoal anggapan Komisi III DPR


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News