Pengaruh Elon Musk Tak Main-Main, Sekali Cuit Harga Koin Shiba Inu Meroket

Pengaruh Elon Musk Tak Main-Main, Sekali Cuit Harga Koin Shiba Inu Meroket
Berkat cuitan Elon Musk lonjakan harga sempat membuat Shiba Inu menjadi mata uang kripto paling berharga ke-12 dalam waktu tersingkat. Foto: Antara

jpnn.com, JAKARTA - Pengaruh miliarder dunia Elon Musk memang tak main-main.

Dia berhasil melakukan pompom koin Shiba Inu usai memposting gambar anak anjingnya dari ras Shiba Inu yang bernama Floki.

Menukil Express di Jakarta, Selasa (12/10/21) lonjakan harga sempat membuat Shiba Inu menjadi mata uang kripto paling berharga ke-12 dalam waktu tersingkat.

Koin ini baru tercipta pada Agustus 2020. Oleh karena itu pertumbuhannya dinilai luar biasa.

Lonjakan harga terjadi tak berselang lama, berbagai akun dari @BabyDogeCoin, @MiniDogeToken sampai @RealFlokiInu merespon postingan Elon Musk.

Hal itu menggiring harta koin Shiba Inu meroket hingga 400 persen dalam seminggu terakhir.

Harga koin Shiba Inu mencapai nilai kapitalisasi pasar hampir USD 14 miliar (setara Rp 198,8 triliun) pada 7 Oktober 2021.

Pada 10 Oktober, harga koin Shiba Inu mencapai USD 0,00002618. Meski terlihat kecil, namun prosentase kenaikannya sungguh luar biasa.

Berkat cuitan Elon Musk lonjakan harga sempat membuat Shiba Inu menjadi mata uang kripto paling berharga ke-12 dalam waktu tersingkat.

Sumber Warta Ekonomi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News